Logo Network
Network

VIDEO: Penyakit Kambuh Saat Macet di Gentong Tasikmalaya, Polisi Evakuasi Korban ke Posko Kesehatan

Kristian
.
Selasa, 25 April 2023 | 12:08 WIB

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Seorang perempuan yang dalam perjalanan pulang mudik dari Tasikmalaya menuju Limbangan, Kabupaten Garut, tiba-tiba menangis di dalam mobil saat terjebak kemacetan di jalur Gentong, Minggu (23/4/2023) malam. 

Tak hanya itu, kendaraan yang ditumpanginya pun mogok lantaran kehabisan bahan bakar akibat kemacetan pada saat arus balik yang sudah terjadi sejak Minggu siang.

Melihat adanya kendaraan yang mogok, anggota Satlantas Polres Tasikmalaya Kota yang bertugas mengatur lalu lintas di sekitar Tanjakan Puspa Gentong pun mendatanginya untuk membantu mengevakuasi kendaraan ke pinggir jalan karena menghambat laju kendaraan lainnya. 

Saat mengecek kondisi penumpang mobil yang mogok, petugas mendapati perempuan yang sedang menangis seperti yang sedang menahan rasa sakit. Setelah ditanya oleh petugas, rupanya perempuan yang menangis tersebut penyakit herpesnya kambuh. 

Saat itu, petugas yang bertugas yakni Briptu Sandi Maulana Sidiq dan Briptu Devi Widyantoro langsung membantu dan membawanya ke posko kesehatan terdekat di jalur Gentong. 

"Jadi tadi kami sedang melaksanakan gatur di Tanjakan Puspa, kebetulan ada mobil yang mogok setelah dicek ternyata mobil tersebut kehabisan bensin. Ketika dicek ada seorang perempuan yang menangis menahan sakit karena penyakit herpesnya kambuh," kata Briptu Sandi. 

Perempuan tersebut kemudian mendapatkan pertolongan medis dan ditangani langsung oleh dokter di posko kesehatan di rest area dinas perhubungan. 

"Alhamdulillah langsung ditangani dokter dan sakitnya mereda dan tidak menangis lagi. Kemudian kita bawa lagi ke mobilnya yang sudah diisi bensin, sehingga bisa melanjutkan kembali perjalanan menuju Limbangan, Garut," pungkasnya. 

Pantauan iNewsTasikmalaya.id, arus balik Lebaran 2023 sudah mulai terjadi sejak Minggu (23/4/2023) siang. Bahkan terjadi kemacetan panjang di jalur Lingkar Gentong. 

Untuk memgurai kemacetan, petugas kepolisian dari Polres Tasikmalaya Kota pun melakukan rekayasa lalu lintas dengan menerapkan sistem buka tutup atau one way dengan berkoordinasi dengan Polres Garut. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.