Logo Network
Network

VIDEO: Apresiasi Tim Ganjal Ban Jalur Gentong, Polres Tasikmalaya Kota Berikan Paket Sembako

Kristian
.
Kamis, 20 April 2023 | 23:22 WIB

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Keberadaan tukang ganjal ban di jalur Gentong Tasikmalaya sangat membantu petugas dalam kelancaran berlalu lintas. 

Oleh karenanya, mereka pun mendapatkan apresiasi dari Polres Tasikmalaya Kota. 

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tasikmalaya Kota membagikan paket sembako kepada para tukang ganjal ban di Pos Terpadu Lingkar Gentong, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (18/4/2023).

"Ini wujud kepedulian kita kepada masyarakat, terutama para tukang ganjal ban yang membantu di seputaran Gentong ," kata AKP Tejo Reno Indratno. 

Ia menuturkan, bahwa jalur Gentong setiap tahunnya pada arus mudik dan balik menjadi salah satu jalan yang selalu dilalui oleh para pemudik. 

Jalur Gentong memilik kontur jalan yang banyak tikungan, turunan dan tanjakan yang curam. Tentunya dengan adanya para relawan tim ganjal ban tersebut sangat membantu para pemudik yang mengalami masalah pada kendaraannya ataupun mengantisipasi kendaraan yang tidak kuat menanjak mundur kembali. 

"Karena kontur jalan yang menanjak, apabila memang ada kendaraan yang susah untuk menanjak, peran tim ganjel ini salah satunya untuk mengganjel kendaraan agar tidak mundur ke belakang," ucapnya. 

Selain itu, tim ganjal yang berada di Jalan Gentong ini tentunya mengantisipasi terjadinya kecelakaan. Mereka adalah sukarelawan untuk melaksanakan kegiatan. terutama di jalur tanjakan Gentong dari mulai tanjakan bawah sampai dengan batas Kabupaten.

"Ini salah satu cara kita untuk menghindari kecelakaan," tambah dia. 

Sementara itu, Ketua Tim Ganjal di Jalur Gentong, Kadipaten Tasikmalaya, Aip (40) mengucapkan terimaksih kepada pihak Polres Tasikmalaya Kota yang telah memberikan apreasiasinya terhadap teman-teman relawan ganjal ban. 

"Tentu kami ucapkan terima kasih atas perhatian ini, alhamdulilah ini sangat membantu dan bermanfaat bagi kami semua," ucapnya. 

Aip berharap, sinergritas antara masyarakat dan Polri dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2023 ini bisa berjalan lancar.

"Mudah-mudahan arus mudik ini bisa aman dan tidak terjadi apa-apa," pungkasnya. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.