TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Sejumlah komunitas bermotor di Kota Tasikmalaya, di antaranya Brigez, XTC, Arkilys, Black Baron, dan BSC, mendeklarasikan penolakan keberadaan berandalan geng motor dan beradalam bermotor di Kota Tasikmalaya.
Deklarasi penolakan berandalan geng motor dan berandalan bermotor dilaksanakan di halaman Mapolres Tasikmalaya Kota, Selasa (31/5/2022).
Kegiatan deklarasi yang diinisiasi Polres Tasikmalaya Kota ini merupakan komitmen dari para komunitas motor untuk menolak keberadaan geng motor dan berandalan bermotor di Tasikmalaya, khususnya di Kota Tasikmalaya.
“Komitmen ini bahwa komunitas motor ini bukan geng motor. Itu yang perlu digaris bawahi,” ujar Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait