TASIKMALAYA, iNews.id– Kalangan disabilitas di Kota Tasikmalaya mulai menjalani vaksinasi Covid -19. Vaksinasi bagi puluhan kalangan penyandang disabilitas ini dilakukan Dinas Perhubungan bersama Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya. Kegiatan tersebut digelar Kamis (9/9/2021) bertempat di kantor Dinas Perhubungan Kota Tasikmalaya, di Jalan Ir H Djuanda (Bypass).
Sekretaris Dinas Perhubungan Kota Tasikmalaya, Ucu Anwar, dalam keterangannya mengatakan, kegiatan vaksinasi sekaligus dalam rangka menyusun Hari Perhubungan Nasional yang diperingati setiap tanggal 9 September. ''Kita targetkan sebanyak 1.000 orang bisa divaksin'' ujar Ucu, Kamis (9/9/2021).
Dikatakan Ucu, kegiatan vaksinasi ini melibatkan sebanyak 42 tenaga kesehatan termasuk dokter . Vaksinasi ini, imbuh dia, penawaran untuk memberikan layanan kepada masyarakat."Sasaran kita masyarakat transportasi, logistik, masyarakat umum, dan juga masyarakat penyandang disabilitas," ucapnya.
Menurut Ucu, kalangan disabilitas masih banyak yang belum tersentuh layanan vaksinasi. Karena itu instansinya memberikan kepedulian terhadap kelompok masyarakat yang sering termarjinalkan ini. "Kami punya program bersama teman-teman di Dishub Kota Tasikmalaya yaitu memberikan layanan terbaik vaksinasi dengan cara jemput bola. Kami datang ke rumah mereka sejak pagi,’’ jelas dia.
Kelompok masyarakat lansia dan disabilitas tersebut, kata Ucu, dijemput di rumahnya dengan menumpang bus yang telah disediakan Dishub Kota Tasikmalaya. Usai divaksin, mereka diantar pulang oleh petugas Dishub KotaTasikmalaya. ‘’Kita juga berikan santunan untuk jajan para kaum disabilitas. Kami juga menyiapkan doorprize bagi masyarakat yang telah menjalanai vaksin," tutur dia.
Kegiatan ini disambut antusias oleh kalangan disabilitas. Nasihin (49) salah seorang penyandang disabilitas tuna netra, mengatakan, ia bersama teman-temannya sejak lama ingin divaksin. Namun karena keterbatasan yang mereka miliki belum bisa mendapatkan vaksinasi Covid-19. "Alhamdulillah hari ini kami bisa divaksin. Kami menyampaikan terima kasih kepada Dishub Kota Tasikmalaya,'' kata dia.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait