
TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Tharfi Thufail Qays Al Hakim, pelajar SMA Al Muttaqin Tasikmalaya, menjadi satu-satunya siswa dari Priangan Timur yang meraih program Beasiswa Indonesia Maju (BIM) Angkatan 4.
Program BIM Angkatan 4 yang diraih Tharfi telah dapat garansi untuk kuliah di delapan universitas kelas dunia. Ia pun menjadi siswa pertama dapat kesempatan melanjutkan kuliah di delapan pilihan jurusan dan universitas berbeda di tiga universitas luar negeri pada tahun akademik 2025-2026.
Tharfi sendiri sudah menerima 8 surat penerimaan resmi atau Letter of Acceptance (Loa) dari 8 universitas.
Adapun ke delapan universitas itu ialah, University of Toronto Scarborough (Kanada) Jurudan Computer Science, University of Alberta (Kanada) Jurusan Bachelor of Science in Engineering, dan University of Toronto Missisauga (Kanada) pada Jurusan Computer Science, Mathematics, and Statistics.
Selain itu, Tharfi juga sudah dapat jaminan kuliah gratis Monash University (Australia) Jurusan Bachelor of Engineering, Curtin University (Australia) pada Jurusan Bachelor of Engineering (Mining Engineeting), University of Queensland (Australia) Jurusan Bachelor of Engineering (Chemical Engineering).
Lalu ada di University of Toronto (Kanada) Jurusan Chemical Engineering dan Wagenungen University & Research (Belanda) Jurusan Bachelor of Data Science for Global Challenges.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait