Polres Tasikmalaya Kota Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Kusumah Bangsa Peringati HUT Bhayangkara ke-78

Heru Rukanda
Polres Tasikmalaya Kota Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Kusumah Bangsa Peringati HUT Bhayangkara ke-78. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Heru Rukanda

Polres Tasikmalaya Kota Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Kusumah Bangsa Peringati HUT Bhayangkara ke-78. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Heru Rukanda

Selain mengenang jasa para pahlawan, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara anggota Polri dengan masyarakat, serta meningkatkan semangat kebersamaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

"Kami berharap, dengan kegiatan ini, anggota Polri semakin termotivasi untuk bekerja lebih baik lagi dalam melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat. Semangat Bhayangkara harus terus hidup di dalam diri setiap anggota Polri," pungkas AKBP Joko Sulistiono.

Kegiatan ziarah dan tabur bunga di TMP Kusumah Bangsa Kota Tasikmalaya ini merupakan salah satu rangkaian acara dalam memperingati HUT Bhayangkara ke-78. 

Melalui kegiatan ini, Polres Tasikmalaya Kota tidak hanya menghormati jasa para pahlawan, tetapi juga memperkuat komitmen untuk terus berbakti dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan negara.

Dengan semangat Bhayangkara yang terus berkobar, Polres Tasikmalaya Kota bertekad untuk terus menjaga keamanan, ketertiban, dan kesejahteraan masyarakat, sesuai dengan cita-cita dan perjuangan para pahlawan.

 

 

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network