Aksi Bhabinkamtibmas Polres Tasikmalaya Bagikan Ribuan Kitab kepada Para Santri di Desa Binaan

Indra Sanjaya
Aksi Bhabinkamtibmas Polres Tasikmalaya Bagikan Ribuan Kitab kepada Para Santri di Desa Binaan. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Indra Sanjaya

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Bhabinkamtibmas Polsek Tanjungjaya, Polres Tasikmalaya, Bripka Arif Rahman, melakukan kegiatan sosial memberikan paket kitab ke setiap Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) di wilayah desa binaannya.

Sudah ribuan kitab disalurkan kepada masyarakat. Aksi sosial yang ia mulai sejak Maret 2023 sampai sekarang terus konsisten dilakukan oleh Bripka Arif Rahman. 

Secara door to door melalui agenda jadwal pengajian keliling desa, ia membagikan ratusan paket kitab ke tiap-tiap DKM di Desa Cikeusal sesuai dengan kebutuhan dan permintaan.

Dikatakan Arif, yang melatarbelakangi kegiatannya adalah dirinya termotivasi ingin membina anak-anak yang juga generasi penerus dalam membentuk karakter yang mempunyai dasar agama.

"Saya ingin anak-anak setingkat Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan pesantren, di masa yang akan datang mereka ada peningkatan ilmu agama sehingga terbentuk pondasi moral, mental dan spiritual," kata Arif kepada iNewsTasikmalaya.id, Selasa (11/6/2024).

Dalam melakukan kegiatan sosialnya, Arif selalu berkoordinasi dan bersinergi dengan Majelis Ulama Indonesa (MUI) Desa Cikeusal dan tokoh agama setempat serta mendapat dukungan penuh dari orang tua.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network