Warga Kota Banjar Temukan Sejumlah Peluru, Magazen, dan Granat Aktif di Dasar Kolam Ikan

Budiana Martin
Warga Kota Banjar Temukan Sejumlah Peluru, Magazen, dan Granat Aktif di Dasar Kolam Ikan. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Budiana Martin

BANJAR, iNewsTasikmalaya.id - Warga temukan sejumlah peluru, magazen, dan granat aktif di Lingkungan Sumanding Wetan, Kelurahan Mekarsari, Kota Banjar, Jawa Barat.

Penemuan sejumlah peluru, magazen, dan granat jenis nanas aktif ditemukan di dasar kolam ikan. 

Ade Saefudin (59), seorang warga, pertama kali menemukan peralatan perang tersebut saat sedang membersihkan lumpur dari kolam ikan yang disewanya. 

Ade mengaku kaget saat menemukan benda asing tersebut dan segera melaporkannya kepada warga lain, termasuk seorang pensiunan TNI, yang kemudian menyarankannya untuk melapor ke Koramil setempat.

Anggota Koramil 1313/Banjar segera tiba di lokasi untuk memeriksa temuan tersebut dan kemudian mengamankannya. 

Pelda Sigit Mas'ud dari Koramil 1313/Banjar mengonfirmasi penerimaan peluru, magazen, dan granat nanas aktif tersebut dan melaporkannya ke Tim Peralatan (Timpal) Tasikmalaya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network