Pasangan Ganjar-Mahfudz berada di posisi ketiga dalam perolehan suara di 26 kecamatan dari total 27 kecamatan di Ciamis. Hanya di Kecamatan Lakbok, pasangan ini berada di posisi kedua dengan perolehan 7.570 suara, sementara pasangan Anies-Muhaimin berada di posisi ketiga dengan perolehan 5.718 suara. Di Kecamatan Lakbok, pasangan Prabowo-Gibran berhasil meraih peringkat pertama dengan perolehan 18.032 suara.
Di Kecamatan Banjaranyar, pasangan Prabowo-Gibran juga meraih kemenangan dengan perolehan 13.055 suara, sedangkan pasangan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfudz hampir seimbang dalam perolehan suara.
Di Kecamatan Banjaranyar, pasangan Anies-Muhaimin mendapat 5.695 suara, sedangkan pasangan Ganjar-Mahfudz sedikit di bawahnya dengan 5.639 suara.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait