Atraksi Barongsai Meriahkan Perayaan Tahun Baru Imlek 2024 di Plaza Asia Tasikmalaya

Kristian
Atraksi Barongsai Meriahkan Perayaan Tahun Baru Imlek 2024 di Plaza Asia Tasikmalaya. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

 "Kalau hari ini pukul 11.00 WIB dan pukul 13.00 WIB disambung lagi, break dzuhur dulu," ujarnya.

Tak ketinggalan, para tenant yang ada di Plaza Asia Tasikmalaya juga menyiapkan angpau yang digantung untuk nanti diambil oleh para pemain barongsai yang melakukan atraksinya.

Lucy menambahkan, pada gelaran tersebut sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Yang mana, pada tahun sebelumnya atraksi barongsai dan liong selalu berkeliling, untuk sekarang hanya digelar di sekitaran Mall Palza Tasikmalaya.

"Karena biasanya kita keliling sampai Asia Cihideung, karena sekarang momentnya pemilu jadi kita tidak sampai keliling. Hanya di dalam mall saja," bebernya.

Lucy menambahkan, selama perayaan Tahun Baru Chinese atau Imlek 2024 ini, tingkat kunjungan ke Plaza Asia Tasikmalaya mengalami peningkatakan yang signifikan.

"Selalu membludak, ini juga memang persiapannya karena ada di dalam mal jadi kita menambahkan security, kebersihan kita tingkatkan. Intinya kenyamanan bagi pengunjung saat nanti berkunjung ke sini. Memang ini luar biasa sih, dari tahun ke tahun semakin ditunggu-tunggu momen ini, mesikpun kita hanya di dalam mall saja, antusias dari para pengunjung begitu bagus," pungkasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network