Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono Bertemu Puluhan Santri Ponpes Nidaul Huda Indihiang

Firman Suryaman
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono Bertemu Puluhan Santri Ponpes Nidaul Huda Indihiang. Foto: Istimewa

Kapolres menegaskan, jajarannya bertindak tegas terhadap kelakuan geng motor yang melanggar hukum, termasuk pemakaian knalpot brong (bising).

"Adik-adik terus semangat belajar di pesantren demi meraih masa depan. Jangan terpengaruh oleh geng motor yang jelas-jelas merupakan bentuk kenakalan dan bahkan ada yang berbuat kriminal. Langsung kami tindak tegas," kata Joko.

Pada kesempatan itu, Kapolres bersama Ketua Bhayangkari memberikan bantuan kepada para santri, berupa sembako, paket makan siap saji serta santunan.

“Ini kegiatan Jumat Berbagi Polres Tasikmalaya Kota. Kami memberikan sembako, paket makan siap saji dan santunan untuk para santri," jelas Kapolres, seusai acara.

Kapolres mengatakan, kegiatan tersebut sebagai upaya Polres Tasikmalaya Kota memelihara kondusifitas kamtibmas, sekaligus menjalin silaturahmi. 

Dengan adanya kegiatan tersebut, diharapkan terciptanya komunikasi yang baik dengan semua elemen masyarakat, guna terwujudnya Harkamtibmas yang kondusif.

Acara kemudian diisi dengan memberikan himbauan kamtibmas dan motivasi semangat belajar kepada para santri dan santriwati.

"Kami mengajak semua pihak, termasuk kalangan santri, untuk mendukung upaya memelihara kondusifitas kamtibmas di Kota Tasikmalaya," jelasnya

Pimpinan Ponpes Nidaul Huda, Ustad Dadang, menyampaikan ucapan terima kasih dan mengapresiasi program Jumat Berbagi Polres Tasikmalaya Kota.

"Terima kasih kepada Kapolres Tasikmalaya Kota dan jajaran. Ini kegiatan yang sangat bermanfaat, apalagi ada edukasi terkait kenakalan remaja. Semoga mendapat balasan dari Alloh SWT," kata Ustad Dadang.

 

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network