TASIKMALAYA, iNews.id – Sebuah rumah di Dusun Cigalagah RT 014 RW 004, Desa Cikondang, Kecamatan Cineam, Kabupaten Tasikmalaya, nyaris tertimbun tanah longsor, Jumat (4/2/2022). Material longsor dari tebing yang berada di samping rumah tidak sampai menutup atap rumah dan hanya sampai di tembok dan pekarangan rumah.
Kapolsek Cineam AKP Dede Darmawan mengatakan, longsor terjadi pada malam hari dan tidak sampai menyebabkan terjadinya korban. Longsor diduga akibat hujan yang mengguyur wilayah Cineam dan sekitarnya.
“Alhamdulillah material longsor tidak sampai menimbun rumah,” ujar Dede, Jumat (4/2/2022).
Dikatakan dia, setelah mendapat laporan adanya bencana tanah longsor, pihaknya kemudian mendatangi lokasi kejadian dan melakukan evakuasi material longsor bersama warga secara gotong royong dengan alat seadanya.
“Longsornya kecil. Alhamdulillah penghuni rumah selamat,” kata dia.
Menurut dia, gorong royong dilakukan bersama para tokoh masyarakat, warga, babinsa dari Koramil Cineam serta bhabinkamtibmas.
“Kita juga berikan bantuan berupa sembako. Mudah-mudahan bisa meringankan beban korban,” ucapnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait