Ia menjelaskan, untuk pemeriksaan sampel Omicron membutuhkan waktu sekitar 7 hari. Masih belum keluarnya hasil sampel yang pertama diduga lantaran banyaknya sampel yang diperiksa.
“Sampel satu belum keluar karena di sananya itu ada 449 sampel. Satu sampelnya itu membutuhkan waktu sekitar 7 hari,” jelas dia.
Asep menambahkan, pihaknya juga telah mengaktifkan surveilens untuk mendeteksi warga yang sakit mirip dengan influenza untuk diswab. “Alatnya sudah didistribusikan ke puskesmas-puskesmas dan asalkan masyarakatnya mau dan gak ada penolakan serta kooperatif pasti kita gali dari hasil tracingnya,” tandasnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait