Warga Banjar Dikeroyok hingga Tewas oleh 2 Pemuda di Pancasila Tasikmalaya, Polisi Tangkap Pelakunya
TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Reserse Mobil (Resmob) Polres Tasikmalaya Kota dan Polsek Tawang berhasil mengamankan dua terduga pelaku penganiayaan dan pengeroyokan terhadap sopir angkutan umum jurusan Tasikmalaya - Ciamis.
Kedua terduga pelaku masing-masing berinisial DP (34) dan YR (29) warga Kelurahan Lengkongsari, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya.
Kejadian tersebut menimpa Yaya Sutardi (48), warga Kota Banjar. Aksi pengeroyokan terjadi di Terminal Pasar Pancasila, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, pada Selasa (9/1/2024).
Yaya Sutardi, sopir angkutan umum, menjadi korban dari aksi kekerasan yang diduga dilakukan oleh dua pelaku.
Korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Banjar dan mendapatkan perawatan sebelum akhirnya meninggal dunia pada Rabu (10/1/2024).
Resmob Polres Tasikmalaya Kota dan Polsek Tawang yang menerima laporan segera bergerak cepat untuk mengidentifikasi dan menangkap para pelaku. Dalam waktu singkat, dua terduga pelaku berhasil diamankan untuk proses penyelidikan lebih lanjut.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait