TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tasikmalaya, mulai menyingkirkan material longsor jalan desa yang menghubungkan Kecamatan Sodonghilir dan Culamega.
Longsor yang terjadi pada Rabu (15/11/2023), selain menutup jalan Desa Cukangjayaguna, Kecamatan Sodonghilir, menuju Culamega, juga mengakibatkan 4 rumah tertimbun dan mengalami rusak berat, 2 rumah rusak ringan, dan 11 rumah lainnya terancam longsor susulan.
Akibat musibah itu, sebanyak 54 orang dari 17 KK warga Kampung Legokgintung dan Pakacangan, Desa Cukangjayaguna, terpaksa mengungsi di balai pertemuan dan musala di Kampung Tarikolot.
Kabid Kedaruratan BPBD Kabupaten Tasikmalaya, Sapa'at, mengatakan, pembersihan material longsor sudah dua hari berjalan menggunakan alat berat beku.
"Pembersihan juga dilakukan terhadap rumah yang diterjang longsor. Mudah-mudahan bisa segera selesai," kata Sapa'at kepada iNewsTasikmalaya.id, Minggu (3/12/2023).
Musibah longsor yang menerjang dua kampung dan jalan desa, berasal dari tebing agak landai berjarak sekitar 100 meter sampai puncak tebing.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait