CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id - Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi dua ekor buaya di kolam warga.
Evakuasi yang dilakukan bersama Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) itu dilakukan di Dusun Buniasih, Desa Muktisari, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis.
Diketahui, dua ekor buaya yang ada di dalam kolam tersebut merupakan hewan peliharaan warga setempat.
Namun, karena pemiliknya meninggal dunia dan dikhawatirkan mati kelaparan, maka dua ekor buaya ini dievakuasi.
"Kita telah mengevakuasi buaya milik warga," kata Kepala Desa Muktisari, Ade Suci kepada iNewsTasikmalaya.id, Kamis, (9/11/2023).
Ade mengatakan, evakuasi ini dilakukan karena pemilik buaya telah meninggal dunia dan keturunannya tidak ada yang meneruskan untuk memeliharanya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait