Kecelakaan Mobil Tertabrak Kereta Api di Banjar Jadi Tontonan Warga

Budiana Martin
Kecelakaan Mobil Tertabrak Kereta Api di Banjar Jadi Tontonan Warga. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Budiana Martin

BANJAR, iNewsTasikmalaya.id - Kecelakaan mobil tertabrak kereta api di Desa Balokang, Kota Banjar, Jawa Barat mengundang perhatian warga, Selasa (31/10/2023).

Warga berdatangan karena penasaran dengan kecelakaan mobil yang membawa suami istri tertabrak Kereta Api Malabar relasi Bandung-Malang.

“Penasaran, mobilnya rusak banget," kata salah satu warga bernama Ari, kepada iNewsTasikmalaya.id di lokasi kejadian.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadian mobil tertabrak kereta api terjadi sekira pukul 20.45 WIB.

Mobil Toyota Calya berwarna merah itu tiba-tiba berhenti saat melintasi rel kereta api yang ada di lokasi kejadian.

Adapun penumpang yang ada didalamnya diketahui merupakan pasangan suami istri. Kini korban menjalani perawatan di RSUD Kota Banjar karena mengalami luka. Tidak ada korban jiwa dalam persitiwa ini.

Korban diketahui merupakan warga Bangunharja, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Ia merupakan seorang pedagang kelontongan di daerah Taman Asmarandana, Desa Jajawar, Kota Banjar.

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network