8 Anggota Geng Motor Ditangkap Tim Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota, 3 Orang Masih Pelajar

Asep Juhariyono
8 Anggota Geng Motor Ditangkap Tim Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota, 3 Orang Berstatus Pelajar SMK. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Tim Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota mengamankan delapan remaja anggota geng motor yang tengah berkumpul di depan sebuah minimarket, di Jalan HZ Mustofa, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Minggu (30/7/2023).

Dari delapan remaja yang diamankan, tiga di antaranya masih bersekolah di salah satu SMK di Kota Tasikmalaya. Mereka diamankan setelah polisi mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa di lokasi itu ada kumpulan remaja yang diduga hendak berbuat onar.

Saat didatangi polisi, sebagian dari mereka ada yang memakai masker dan penutup wajah atau tergos. Selain itu, ke delapan remaja itu memakai seragam lengkap bertuliskan XTC Tuzi Tasikmalaya.

"Jadi setelah ada laporan dari masyarakat, kami meluncur ke sini. Benar ternyata mereka anggota geng motor, sesuai dengan baju yang dipakai ada tulisan XTC Tuzi. Katanya itu geng motor baru, anaknya dari XTC," kata Katim Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota, Bripka Sartanu, di lokasi.

Sartanu menjelaskan, delapan anggota geng motor itu diamankan dalam kondisi mabuk. Mereka mengakui telah mengonsumsi minuman keras (miras) jenis ciu. 

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network