Irjen Ferdy Sambo Tembak Dinding dengan Senjata Brigadir J, Tidak Ada Baku Tembak

Faieq Hidayat
Irjen Ferdy Sambo Tembak Dinding dengan Senjata Brigadir J, Tidak Ada Baku Tembak. (Foto: MPI)

JAKARTA, iNewsTasikmalaya.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, Irjen Ferdy Sambo perintahkan Bharada E untuk menembak Brigadir J di rumah dinas eks Kadiv Propam Polri. 

Jenderal Sigit menyebut peristiwa tembak menembak di rumah dinas tidak terjadi.  

"Ditemukan perkembangan baru bahwa tidak ditemukan fakta peristiwa tembak menembak seperti dilaporkan awal," kata Sigit dalam konferensi pers, Selasa (9/8/2022). 

Jenderal Sigit didampingi Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono, Komandan Korps Brimob Polri Komjen Anang Revandoko, Kabareskrim Komjen Agus Andrianto, Irwasum Komjen Agung Budi Maryoto dan Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo.

Irjen Ferdy Sambo diketahui ditetapkan sebagai tersangka kasus Brigadir J. 

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network