get app
inews
Aa Text
Read Next : BPBD Kota Tasikmalaya Raih Penghargaan Terbaik Posko Kolaborasi Siaga Bencana dari Pemprov Jabar

Diterjang Hujan dan Angin Kencang, Pohon Besar di Mangkubumi Tasikmalaya Roboh ke Jalan

Sabtu, 17 Mei 2025 | 04:03 WIB
header img
Diterjang Hujan dan Angin Kencang, Pohon Besar di Mangkubumi Tasikmalaya Roboh ke Jalan. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Hujan deras yang disertai angin kencang kembali melanda wilayah Kota Tasikmalaya pada Jumat malam (16/5/2025), mengakibatkan sebuah pohon berukuran besar roboh dan melintang di Jalan AH Nasution, tepat di depan Kantor Kelurahan Mangkubumi, Kecamatan Mangkubumi.

Peristiwa terjadi sekitar pukul 20.00 WIB dan langsung membuat lalu lintas tersendat karena batang pohon menutup sebagian badan jalan. Tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tasikmalaya segera diterjunkan ke lokasi setelah menerima laporan dari Babinsa setempat.

"Kami menerima informasi sekitar pukul 20.06 WIB dari Babinsa bahwa ada pohon tumbang di depan kantor kelurahan," ujar Bayu, salah satu petugas BPBD Kota Tasikmalaya di lokasi kejadian.

Bayu menjelaskan, tumbangnya pohon diduga akibat kombinasi cuaca ekstrem dan kondisi pohon yang sudah rapuh. Usia pohon yang tua dan struktur batang yang lapuk memperparah dampak hujan deras dan angin malam itu.

Selain itu, proses evakuasi sempat terhambat oleh keberadaan sarang tawon berukuran besar yang menempel di pohon tersebut. Demi keamanan, tim sempat melakukan pembakaran sarang tawon sebelum melanjutkan pemotongan batang pohon.

"Sebelum mengevakuasi, kami bakar dulu sarang tawon karena cukup berbahaya bagi petugas dan pengguna jalan. Setelah itu, proses pembersihan baru bisa dilakukan," jelas Bayu.

Evakuasi pohon dilakukan secara gotong royong bersama unsur TNI, Polri, dan pegawai kelurahan setempat. Beruntung, insiden ini tidak menimbulkan korban jiwa maupun luka-luka.

"Syukurlah tidak ada korban. Saat ini pohon sudah berhasil disingkirkan dan arus lalu lintas kembali normal," tutup Bayu.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut