Tumpukan Sampah Membentang Panjang di Jalur 2 Jalan Gubernur Swaka Tasikmalaya bikin Resah

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Penumpukan sampah terjadi di pinggir Jalan Gubernur Swaka, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya. Sampah itu meluber hingga hampir memakan setengah badan jalan.
Pantauan di lokasi, tepatnya di Jalan Gubernur Swaka, Kampung Mancagar, Kelurahan Sambongpari, pada Rabu (16/4/2025) pagi, terlihat sampah itu menumpuk di pinggir jalan. Tumpukan sampah itu tampak tinggi satu meter dan membentang sekitar 8 meter.
Pada pukul 08.30 WIB, saat melintas di jalur dua Jalan Gubernur Swaka, terdapat salah seorang warga bernama Eman (50) yang tengah mencari botol plastik dan barang lainnya yang sekiranya masih bisa dijual.
Menurut Eman, tumpukan sampah dan membentang panjang itu sudah lama terjadi dan belum diangkut oleh petugas. "Ini kemarin juga ada. Tidak diangkut petugas, dan kini menumpuk hingga meluber memakan bahu jalan," kata Eman.
Eman menyebut, armada dan kru kebersihan biasanya mengangkut sampah itu dilakukan setiap hari Kamis.
"Tapi Kamis kemarin belum ada juga. Sampah ini dihasilkan oleh para pengendara yang melintas, apalagi yang memakai mobil langsung asal buang saja," ucapnya.
Sementara itu, warga lainnya yang enggan disebutkan namanya mengaku, sampah tersebut sudah menumpuk hampir selama dua minggu.
"Dua minggu ada mungkin ini menumpuk belum diangkut-angkut, gak tau kenapa," ujar seorang ibu yang tengah membersihkan halaman rumahnya.
Ia berharap, pemerintah menyimpan sebuah tempat sampah, agar sampah tidak berserakan seperti yang terjadi saat ini. "Misal ada bak sampah, atau kontainer. Mungkin mereka yang buang sembarangan tidak adanya fasilitas. Karena kami resah lihat sampah menumpuk gini," ungkapanya.
Sementara itu, pantauan di lokasi, tumpukan sampah di jalur dua Jalan Gubernur juga terlihat berada di deket SPBU. Hanya saja, sampah yang berada di dekat SPBU tidak separah yang terjadi di titik pertama.
Saat dimintai keterangan soal tumpukan sampah di jalur dua Jalan Gubernur Swaka, Kabid Pengelolaan Sampah DLH Kota Tasikmalaya Fery Arif Maulana belum memberikan tanggapan ketika dihubungi melalui sambungan telepon.
Editor : Asep Juhariyono