get app
inews
Aa Text
Read Next : Piring Lidi Buatan Narapidana Lapas Kelas IIB Kota Banjar Laris Dijual saat Ramadhan

Bantu Masyarakat di Bulan Ramadhan, PAN Bagi-Bagi Minyak Goreng Gratis

Minggu, 16 Maret 2025 | 22:49 WIB
header img
DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Banjar menggelae aksi sosial dengan membagikan minyak goreng gratis di bulan ramadhan.Foto: iNewsTasikmalaya.id/Budiana Martin

BANJAR, iNewsTasikmalaya.id - DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Banjar menggelae aksi sosial dengan membagikan minyak goreng gratis di bulan ramadhan.

Tak hanya itu, PAN juga membagikan ribuan takjil untuk berbuka puasa kepada masyarakat. Kegiatan sosial di bulan suci ramadhan ini digelar di area Taman Kota Lapang Bhakti Banjar. Minggu (16/3/2025).

Ketua DPD PAN Kota Banjar, Bambang Prayogi, menyampaikan bahwa aksi sosial  ini merupakan gerakan sosial Partai Amanat Nasional se-Indonesia.

"Alhamdulillah, di bulan suci ini, kami bisa berbagi 1.200 paket takjil dan minyak goreng gratis kepada masyarakat,"katanya saat ditemui di sela-sela kegiatan. 

Aksi ini dikatakan Bambang tidak sekedar berbagi, tapi bukti nyata bahwa PAN akan selalu hadir memberikan manfaat untuk masyarakat.

“bulan suci ini adalah bulan berkah. Untuk itu kami ingin PAN bersama masyarakat bersama-sama merasakannya dengan cara PAN hadir ke tengah-tengah masyarakat," ujarnya.

Wakil Sekretaris DPW PAN Jawa Barat, Muhammad Adam Syah Nasution menambahkan bahwa aksi sosial yang dilakukan merupakan bentuk dari PAN ingin memberikan hal positif di bulan yang penuh berkah.

"Apalagi ditengah sulitnya masyarakat mendapatkan minyak goreng, dan kami hadir untuk meringankan beban mereka, khusunya ibu-ibu," ucapnya.

"Kita bisa liat bersama, semua yang datang ke sini bisa membawa pulang satu paket minyak goreng dan takjil tanpa syarat apa pun, " pungkasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut