Brimob Batalyon D Beserta Bhayangkari Bagikan Takjil dan Makan Gratis di Area Stasiun Tasikmalaya

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Batalyon D Pelopor Satbrimob Polda Jawa Barat beserta pengurus Bhayangkari menggelar bakti sosial (baksos) dengan membagikan takjil dan nasi kotak kepada masyarakat, pada Kamis (13/3/20245) sore.
Aksi sosial bertajuk 'Bhayangkari Peduli' itu digelar di Stasiun Tasikmalaya, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya.
Di tengah derasnya hujan yang mengguyur Kota Tasikmalaya, tak menyurutkan semangat ibu-ibu Bhayangkari Batalyon D Pelopor Satbrimob Polda Jawa Barat ini untuk berbagi di bulan suci Ramadan.
"Kami hari ini dari Bhayangkari Batalyon D Pelopor Satbrimob Polda Jawa Barat hari ini mengadakan baksos berbagi takjil dan makan berbuka gratis bagi warga Tasikmalaya," kata Ketua Bhayangkari Batalyon D Pelopor Satbrimob Polda Jawa, Dr. Nita Kanya, S.E., M.M.
Ia menyebut, takjil dan nasi kota yang dibagikan berjumlah 250 box. Adapun, sasaran penerima manfaat ini dibagikan kepada calon penumpang, petugas, tukang parkir, ojek online, dan masyarakat yang membutuhkan.
"Sasarannya bagi para petugas, kaum dhuafa, yang mau berangkat naik kereta, ojek online, tukang parkir dan masyarakt yang ada di sekitar stasiun," ucapnya.
Rencananya, diungkapan ia, bakti sosial di bulan suci Ramadan ini akan dilakukan kembali dengan membagikan paket sembako.
"Targetnya mudah-mudahan Batalyon D Pelopor selalu diberikan keberkahan, keselamatan, berjalan lancar di setiap kegiatannya, sehat dan bahagia. Insyaalloh mungkin ada paket sembako, karena kami juga selalu bagikan takjil gratis kepada anggota setiap harinya," paparnya.
Sementara itu, Danyon D Pelopor Satbrimob Polda Jabar Kompol Dr. Fajar Cahyono menyampaikan terima kasihnya kepada PT KAI, khususnya Stasiun Tasikmalaya yang telah mempersilahkan tempatnya dipakai untuk berbagi.
"Ini adalah salah satu program dari pada perintah pimpinan, bahwa keberadan Brimob harus bermanfaat bagi masyarakat. Sehingga kami, dari program ini melaksanakan bagi-bagi takjil dan nasi untuk berbuka," ujar Kompol Fajar.
Selain itu, Fajar menambahkan, kegiatan ini juga sebagai langkah untuk berkolaborasi dalam rangka mempersiapkan posko Lebaran di Stasiun Tasikmalaya.
"Dan mempersiapkan, berkoordinasi, berkolaborasi PT KAI untuk persiapan Mudik Lebaran 2025 sesuai arahan Bapak Kapolri," tambahnya.
Wakul Kepala Stasiun Tasikmalaya, Yadi Supriyadi mengapresiasi gerakan Batalyon D Pelopor Satbrimob Polda Jawa Barat beserta pengurus Bhayangkari di bulan suci Ramadan ini.
"Dari pihak PT KAI mengucapkan terima kasih, mudah-mudahan berkah bagi semua.
Mudah-mudahan apa yang telah dibagikan, diberikan kepada yang berhak menjadi amal kebaikan buat semua," pungkas Yadi.
Editor : Asep Juhariyono