get app
inews
Aa Text
Read Next : Ribuan Peserta Trail Fun Run RSOP Ciamis 2024, Bangkitkan Semangat Hidup Sehat

Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Taraju, PPK: TPS Dialihkan ke Lokasi Lebih Mudah Dijangkau

Selasa, 12 November 2024 | 21:43 WIB
header img
Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Taraju Tasikmalaya, PPK: TPS Dialihkan ke Lokasi Lebih Mudah Dijangkau. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Penurunan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kecamatan Taraju, Kabupaten Tasikmalaya, dari 115 menjadi 64 TPS telah menghilangkan titik rawan dalam pendistribusian logistik Pilkada. 

Berkat pemetaan ulang oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Taraju dan koordinasi bersama unsur Muspika, keamanan dan kualitas logistik Pilkada 2024 kini dapat dijaga dengan baik.

Ketua PPK Kecamatan Taraju, Zamzam Saeful Anwar, menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan pemetaan distribusi logistik ke seluruh TPS di Kecamatan Taraju. 

Langkah ini dilakukan untuk memastikan bahwa semua kebutuhan logistik Pilkada sampai di TPS tepat waktu dan dalam kondisi baik.

"Seiring berkurangnya jumlah TPS untuk Pilkada kali ini dibandingkan Pemilu Legislatif dan Pemilihan Presiden sebelumnya, pendistribusian logistik menjadi lebih mudah,” kata Zamzam kepada iNewsTasikmalaya.id, Selasa (12/11/2024).

Menurut Zamzam, pengurangan jumlah TPS tersebut turut memengaruhi lokasi TPS yang sebelumnya sulit dijangkau. Pada Pemilu sebelumnya, beberapa TPS berada di lokasi terpencil yang hanya bisa diakses dengan kendaraan roda dua. 

Namun, untuk Pilkada 2024, PPK Taraju telah mengalihkan TPS-TPS tersebut ke lokasi yang lebih mudah diakses.

"Lokasi TPS yang sebelumnya berada di daerah sulit, kini kami pindahkan ke lokasi yang lebih mudah dijangkau. Sebagian besar TPS di Taraju sekarang berada di dalam ruangan (indoor), sehingga logistik terlindungi dari cuaca," jelas Zamzam.

Menghadapi musim penghujan yang bersamaan dengan jadwal Pilkada serentak, PPK Taraju juga telah menjalin koordinasi dengan Muspika Taraju untuk memastikan kelancaran pendistribusian logistik. 

Zamzam menambahkan bahwa dukungan armada yang memadai sangat penting dalam menjaga kualitas logistik agar tiba di TPS dalam keadaan utuh, tanpa basah atau rusak.

“Kami telah berkoordinasi dengan Muspika Taraju untuk memastikan ketersediaan armada distribusi yang mampu menjaga kualitas logistik Pilkada di Kecamatan Taraju. Kami ingin memastikan seluruh perlengkapan tiba di TPS dalam keadaan baik,” tambahnya.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut