get app
inews
Aa Text
Read Next : Rumah Warga di Banjar Rusak Tertimpa Pohon Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang

Pohon Tumbang di Kompleks Olahraga Dadaha, Timpa Motor Pengangkut Sampah

Senin, 04 November 2024 | 13:42 WIB
header img
Pohon Tumbang di Kompleks Olahraga Dadaha, Timpa Motor Pengangkut Sampah. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.idPohon tumbang kembali terjadi di Kompleks Olahraga Dadaha, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, pada Senin (4/11/2024) pagi.

Pohon trembesi berukuran besar tumbang sekitar pukul 08.00 WIB di depan Depo Sampah Dadaha dan menimpa motor sampah yang terparkir di lokasi tersebut.

BPBD Kota Tasikmalaya yang menerima laporan segera menurunkan tim evakuasi, dengan menerjunkan delapan petugas dan empat mesin gergaji.

“Pohon yang tumbang sudah selesai dievakuasi oleh delapan petugas dengan menggunakan empat mesin gergaji, mengingat ukuran pohon yang cukup besar,” ujar Penata Penanggulangan Bencana Ahli Muda BPBD Kota Tasikmalaya, Erik Yowanda.

Erik menambahkan bahwa selain penanganan pohon tumbang, BPBD Kota Tasikmalaya juga berencana mengadakan rapat mitigasi bersama instansi terkait untuk membahas antisipasi bencana di kawasan rawan, termasuk area Dadaha.

“Rapat mitigasi akan dilaksanakan, terutama di sekitar Dadaha, karena kejadian pohon tumbang di kawasan ini sudah terjadi dua kali,” kata Erik.

Erik juga mengimbau masyarakat dan pengguna jalan untuk lebih waspada, terutama karena November ini sudah memasuki musim hujan.

“Di sekitar wilayah Dadaha memang banyak pohon untuk pelindungan, tetapi kita tetap harus waspada terhadap kondisi lingkungan, apalagi saat puncak musim hujan seperti sekarang. Jadi, kewaspadaan terhadap cuaca sangat penting,” pungkasnya.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut