get app
inews
Aa Read Next : Pedagang Pasar Cikurubuk Belum Banyak Tahu Tentang Pilkada 2024 dan Calon Wali Kota Tasikmalaya

Gagal Menyalip, Pria di Tasikmalaya Tewas Terlindas Truk Tronton

Kamis, 03 Oktober 2024 | 16:04 WIB
header img
Gagal Menyalip, Pria di Tasikmalaya Tewas Terlindas Truk Tronton. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Kecelakaan maut terjadi di Tasikmalaya, tepatnya di Jalan Ir. H Djuanda, depan Perum Baitul Jannah, Kampung Cieunteung Gede, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, pada Kamis (3/10/2024). 

Dalam kecelakaan tersebut, seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia di lokasi kejadian setelah terlindas truk tronton.

Dede (45), seorang saksi mata, menceritakan bahwa kecelakaan terjadi sekitar pukul 14.00 WIB.

Menurutnya, korban yang mengendarai sepeda motor melaju dari arah Indihiang menuju Mangkubumi.

Di tengah perjalanan, korban mencoba menyalip sebuah truk tronton dengan nomor polisi Z 9087 KO yang berjalan di depannya.

"Saya sedang duduk saat truk besar lewat. Kelihatannya pengendara motor mencoba menyalip dari sisi kanan, tetapi menyenggol bumper belakang truk. Sepertinya ia panik dan terjatuh, masuk ke bawah truk," kata Dede.

Dede juga menjelaskan bahwa kondisi jalan saat itu tidak terlalu ramai. Namun, kecelakaan tersebut menyebabkan korban, seorang pria yang sudah berusia lanjut, meninggal di tempat akibat luka parah di bagian kepala meskipun menggunakan helm.

"Korban langsung meninggal di tempat dengan luka di kepala. Setelah itu, dia segera dibawa ke rumah sakit," tambah Dede.

Pihak kepolisian dari Unit Gakkum Satlantas Polres Tasikmalaya Kota segera tiba di lokasi untuk mengamankan tempat kejadian dan melakukan penyelidikan lebih lanjut. 

Akibat kecelakaan ini, arus lalu lintas di sekitar lokasi sempat mengalami kemacetan karena warga yang penasaran berkerumun di tempat kejadian.

 

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut