get app
inews
Aa Text
Read Next : Kepala Kemenag Tasikmalaya: Pentingnya Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada Serentak 2024

Usai Dideklarasikan, Relawan PPB Fokus Bantu Program Stunting di Kota Tasikmalaya

Rabu, 18 September 2024 | 10:30 WIB
header img
Usai Dideklarasikan, Relawan PPB Fokus Bantu Program Stunting di Kota Tasikmalaya. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Relawan Perempuan Prima Berkah (PPB), yang dipimpin oleh Tine Yuniati, menggelar rapat perdana di Hotel Mandalawangi bersama jajaran pengurus pada Selasa (17/9/2024). 

Pertemuan ini dilakukan setelah relawan PPB resmi dideklarasikan untuk mendukung pasangan Viman-Dicky dalam Pilkada 2024.

Rapat tersebut fokus membahas permasalahan stunting di Kota Tasikmalaya yang masih menjadi isu serius dan memerlukan penanganan segera.

Ketua Relawan PPB, Tine Yuniati, mengatakan bahwa ia merasa terpanggil untuk berkontribusi bagi tanah kelahirannya, terutama terkait masalah stunting yang masih tinggi di wilayah Kota Tasikmalaya.

"Kami akan menyusun program bantuan makanan bergizi gratis bagi masyarakat yang rentan terkena stunting, khususnya untuk ibu hamil, agar mereka dan bayi yang dilahirkan sehat dan terbebas dari stunting," ungkap Tine.

Ia menambahkan, bahwa relawan PPB akan bergerak berdasarkan data dari dinas kesehatan serta kader posyandu di setiap kelurahan. 

"Semoga langkah kecil dan sederhana ini membawa berkah dan menjadi amal kebaikan bagi semua yang peduli terhadap masyarakat," harapnya.

Dalam acara tersebut, hadir pula Dewan Pembina Relawan PPB, Amir Mahpud, seorang pengusaha transportasi nasional. 

Ia menegaskan pentingnya kehadiran Relawan PPB dalam membantu pemerintah menurunkan angka stunting di Kota Tasikmalaya, Priangan Timur, dan Jawa Barat secara umum.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut