get app
inews
Aa Text
Read Next : Yanto-Aminudin Gelar Kampanye Akbar dengan Doa Bersama dan Istigosah di Stadion Wiradadaha

Ivan Dicksan Silaturahmi ke Rais Aam PCNU Kota Tasikmalaya KH Aban Bunyamin, Didoakan jadi Wali Kota

Kamis, 05 September 2024 | 11:24 WIB
header img
Ivan Dicksan Silaturahmi ke Rais Aam PCNU Kota Tasikmalaya KH Aban Bunyamin, Didoakan jadi Wali Kota. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id — Bakal calon Wali Kota Tasikmalaya, H. Ivan Dicksan, melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren Miftahul Ulum Gandok di Kecamatan Bungursari, Rabu (4/9/2024). 

Kunjungan tersebut bertujuan untuk bersilaturahmi dan meminta restu kepada Ra'is Aam Syuriah PCNU Kota Tasikmalaya, KH Aban Bunyamin.

Ivan Dicksan, yang didampingi oleh tokoh Nahdlatul Ulama (NU), H. Badruzzaman, mengungkapkan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari ikhtiarnya menjelang Pilkada 2024

Ia mengakui bahwa dirinya telah didoakan dan mendapat restu dari KH Aban Bunyamin untuk maju sebagai calon Wali Kota Tasikmalaya.

"Alhamdulillah, saya telah meminta doa dan restu dari Kiai Haji Aban Bunyamin. Beliau memberikan restu untuk saya maju di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024," ungkap Ivan dengan penuh syukur.

Menurut Ivan, menjelang Pilkada 2024, bersilaturahmi dengan para ulama dan tokoh agama di Tasikmalaya menjadi langkah penting.

Ia percaya bahwa doa dan restu dari para ulama dapat membawa keberkahan dan kesuksesan bagi dirinya dan pasangannya, Dede Muharram, dalam memimpin Kota Tasikmalaya ke depan.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut