CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) GRIB Jaya Kabupaten Ciamis secara resmi menyatakan dukungannya untuk pasangan Herdiat-Yana sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis periode 2024-2029.
Dukungan ini diumumkan setelah penerimaan Surat Keputusan (SK) Kepengurusan dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) GRIB Jaya Provinsi Jawa Barat pada Selasa (13/08/2024) di Aula KH Irfan Hielmy Islamic Center Ciamis.
Sekretaris DPC GRIB Jaya Ciamis, Galih Hidayat, menjelaskan bahwa keputusan ini diambil setelah musyawarah anggota dan mengikuti arahan dari Ketua Umum GRIB Jaya, H. Hercules Rosario Marshal.
"DPC GRIB Jaya Ciamis memberikan dukungan penuh kepada pasangan Herdiat-Yana dalam Pilkada Ciamis 2024," tegas Galih usai penyerahan SK.
Galih juga mengungkapkan bahwa dukungan ini didorong oleh hubungan lama antara Herdiat Sunarya dan H. Hercules. "Ternyata, Bapak Herdiat dan H. Hercules memiliki hubungan persahabatan yang sudah lama," ujarnya.
Deklarasi ini menegaskan komitmen ribuan anggota GRIB Jaya di Ciamis untuk mendukung pasangan Herdiat-Yana pada Pilkada yang dijadwalkan pada November 2024.
Menanggapi dukungan ini, Dr. H. Herdiat Sunarya menyatakan rasa syukurnya. "Kami sangat berterima kasih atas dukungan dari Ormas GRIB Jaya. Dukungan ini merupakan tambahan energi untuk memenangkan Pilkada 2024," katanya.
Dukungan yang terus mengalir dari berbagai elemen masyarakat semakin menguatkan posisi pasangan Herdiat-Yana dalam kontestasi Pilkada mendatang. Hal ini juga memberikan harapan besar bagi Herdiat-Yana untuk meraih kemenangan di Pilkada Ciamis 2024.
"Sebelumnya, kami juga menerima dukungan serupa dari Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Ciamis," tambahnya.
Editor : Asep Juhariyono