get app
inews
Aa Text
Read Next : Bangun Kesadaran Anti-Bullying, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Imbanagara Adakan Penyuluhan di SDN 01

HP Vivo Mulai Melambat, Ini Cara Menghapus Cache agar Kinerja Ponsel Kembali Ngebut!

Kamis, 25 Juli 2024 | 11:01 WIB
header img
Ilustrasi HP Vivo. Foto: ist

JAKARTA, iNewsTasikmalaya.id - Menghapus cache di HP Vivo sebenarnya cukup mudah dilakukan. Ada beberapa metode yang bisa digunakan oleh pengguna smartphone Vivo.

Cache adalah ruang penyimpanan pada hardware, software, atau browser yang menyimpan data sementara. Fungsinya adalah untuk mempercepat proses loading sistem, aplikasi, atau website.

Saat Anda membuka aplikasi atau website untuk pertama kalinya, cache akan mengunduh dan menyimpan data. Ketika Anda membuka aplikasi atau website tersebut lagi, cache akan menampilkan informasi yang sudah diunduh, sehingga Anda tidak perlu menunggu lama.

Meskipun cache bisa bermanfaat bagi perangkat, ia juga dapat menimbulkan masalah jika tidak dikelola dengan baik. Data cache yang tersimpan di memori internal perangkat bisa memakan ruang dan mempengaruhi kecepatan serta kinerja perangkat.

Untuk menjaga agar perangkat tetap stabil, Anda perlu mengelola cache secara rutin. Pengguna dapat membersihkan cache browser atau aplikasi secara berkala.

Berikut adalah cara melakukannya bagi pemilik smartphone Vivo:

Cara Menghapus Cache di Aplikasi HP Vivo

1. Buka aplikasi pengaturan di perangkat berbasis Funtouch OS 4.5 atau lebih tinggi
2. Tekan More Settings
3. Pilih App manager
4. Tekan More di sudut kanan atas
5. Pilih Show system processes
6. Selanjutnya pilih app dan storage 
7. Tekan Clear data

Cara Menghapus Cache pada Browser

1. Buka aplikasi Chrome di perangkat
2. Tekan Lainnya
3. Pilih hapus data penjelajahan
4. Pilih durasi dan ketuk hapus data. Durasi default 15 menit
5. Untuk memilih jenis data tertentu yang ingin dihapus, tekan Opsi Lainnya
6. Pilih jenis data penjelajahan yang ingin dihapus, tekan hapus data

Demikian cara menghapus cache di hp vivo. Selamat mencoba!

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut