get app
inews
Aa Text
Read Next : Dramatis, Aksi Kejar-kejaran Tim Maung Galunggung dengan Minibus Bawa Miras di Tasikmalaya

Kapolres Tasikmalaya Kota Tanam Bibit Pohon Peringati HUT Bhayangkara ke-78

Jum'at, 28 Juni 2024 | 11:00 WIB
header img
Kapolres Tasikmalaya Kota Tanam Bibit Pohon Peringati HUT Bhayangkara ke-78. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Polres Tasikmalaya Kota melaksanakan kegiatan penanaman bibit pohon di Kampung Gandok, Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya, Kamis (27/6/2024). 

Kegiatan ini bagian perayaan HUT Bhayangkara ke-78 dengan tema Polri Presisi menuju Indonesia Emas, Tranformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan.

Hadir Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono, Ketua Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota, PJU Polres Tasikmalaya Kota, Kapolsek Jajaran dan Anggota Polres Tasikmalaya Kota, serta Pimpinan Ponpes Miftahul Ulum Gandok, Danramil, dan Forkopimda Kota Tasikmalaya.

Joko memimpin langsung penanaman bibit pohon dengan melakukan penanaman pertama secara simbolis. Forkopimda yang turut hadir juga ikut serta dalam kegiatan ini.

"Kegiatan penanaman pohon ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78 dan sebagai dukungan terhadap program pemerintah dalam penghijauan. Pohon tidak hanya melindungi dari erosi, tetapi juga berperan penting dalam mengatasi perubahan iklim dan meningkatkan kadar oksigen," kata Joko. 

Joko pun berharap kegiatan ini dapat menginspirasi masyarakat Kota Tasikmalaya untuk turut serta dalam pelestarian lingkungan, sebagai upaya pencegahan bencana alam di wilayah ini.

"Semoga kegiatan penanaman bibit pohon ini dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat sekitar," tambahnya. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut