get app
inews
Aa Read Next : Polres Tasikmalaya Kota Usut Kebakaran yang Tewaskan Pemilik Rumah di Jamanis

Diffa Chandra Promosikan Single Terbaru Kita Rayakan Perpisahannya di Tasikmalaya

Minggu, 16 Juni 2024 | 07:59 WIB
header img
Diffa Chandra Promosikan Single Terbaru Kita Rayakan Perpisahannya di Tasikmalaya. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Diffa Chandra anak dari bakalbcalon Wali Kota Tasikmalaya, Dicky Chandra, kembali meraimakan ranah musik Indonesia dengan single terbarunya 'Kita Rayakan Perpisahannya'.

Lagu tersebut merupakam single keempat Diffa Chandra setelah sebelumnya sukses mengeluarkan single ketiganya dan viral dengan lagu berjudul 'Wahai Aku'.

Pada Sabtu (15/6/2024) sore, dalam tour promo single keempatnya itu, Diffa Chandra berkunjung ke Radio Emdikei di Jalan Mayor Elang Subandar, Kelurahan Nagarasari, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya. 

Di sana, Diffa Chandra melakukan talkshow dalam rangka mempromosikan single terbarunya. 

"Iya promo lagu baru judulnya Kita Rayakan Perpisahannya. Ini sebenarnya tentang jadi merayakan perpisahannya itu bukan untuk berbahagia akan perpisahan, tetapi untuk menghargai semua proses dan usaha yang dilalui sebelum kita menemukan perpisahan," kata Diffa pada wartawan.

Diffa mengaku, tahun 2018 dirinya sempat merilis lagu dengan namanya yang saat itu bukan sebagai Diffa Chandra. Hingga akhirnya, pasa tahun 2021 dibranding kembali dengan judul Wahai Aku.

Disinggung alasan dirinya terjun ke dunia musik, tidak mengikuti jejak ayahnya yang sebagai seorang aktor dan komedian, Diffa mengungkapkan, saat ini dirinya belum memiliki bakat untuk berkomedi maupun akting.

"Kalau minat, sebenarnya pengen pasti kalau maen film, tapi untuk saat ini bukan memutup diri ya atau gak mau, cuma perlu banyak belajar lagi untuk menjadi seorang aktor karena tanggung jawabnya besar dan banyak lagi yang harus dipelajari lagi," ujar dia.

"Fokusnya saat ini ke musik dari dulu, jadi udahlah di musik aja, nanti kalau ada rezekinya di film atau atau jadi seorang aktor mungkin akan diambil juga," tambahnya.

Diffa menceritakan awal mulai dirinya terjun ke dunia musik itu berawal saat dirinya bernyanyi di kelas Sekolah Dasar (SD) dengan membawakan lagu berjudul Pupuh.

"Les itu tida pernah, cuma dulu waktu itu pas SD sempat nyanyi di depan kelas, waktu itu ada tugas nyanyi pupuh, terus gurunya akhirnya suka, terus diajak lomba pupuh.

Setelah pupuh itu, karena memang dulu pemalu banget jadi gak mau di dunia musik, baru setelah keluar sma ke musik lagi," jelas dia.

Diffa yang lahir di Jakarta lalu pindah ke Kota Bogor dari kelas 3 hingga kelas 6 SD itu, dirinya tak menampik untuk berduet jika ada yang yanng mengajakan dirinya untuk berduet.

"Ada kepikiran untuk gimana cara kita untuk lintas genre, jadi kita gabungin mis genre itu, mungkin mereka rock atau metal segala macam digabungin sama saya," ungkapnya.

Untuk mengeluarkan album sendiri, Diffa mengaku, dirinya belum memikirkan hal itu, hanya saja dirinya memastikan bahwa terkait konsepnya sendiri sudah ada, akan tetapi masih perlu dimatangkan lagi. Terlebih, membuat album itu bukaj proses yang mudah.

"Pengen sekali untuk memasukan genre yang sama hanya saja dengan mungkin musik yang berbeda, mungkin ada yang slow lagi, kemudian ada yang up dit gitu," tandasnya.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut