TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Petugas pemadam kebakaran (Damkar) Kota Tasikmalaya mengevakuasi seekor ular korosi di rumah warga, di Jalan Jalan R Ikik Wiradikarta, Kelurahan Tawangsari, Kecamatan Tawang, Selasa (11/6/2024) malam.
Ular sepanjang 1,5 meter tersebut berada di dalam lemari. Keberadaan ular tersebut kali pertama terlihat oleh Nisa, salah seorang penghuni rumah. Saat itu, Nisa, hendak menyimpan piring di dalam lemari yang berada di ruang dapur.
Nisa dikagetkan dengan suara dan sesuatu yang bergerak berwarna merah berada di belakang lemari. Menyadari mahluk yang bergerak tersebut adalah seekor ular dan khawatir mematikan penghuni rumah, Nisa pun segera meminta bantuan petugas Damkar Kota Tasikmalaya untuk mengevakuasinya.
Petugas Damkar Kota Tasikmalaya yang menerima laporan adanya ular di rumah warga kemudian langsung bergerak ke lokasi.
"Kejadiannya semalam. Sekira pukul 22.26 WIB," ujar Kabid Damkar Kota Tasikmalaya, Boedi Santoso kepada iNewsTasikmalaya.id, Rabu (12/6/2024).
Menurut Boedi, proses evakuasi ular di rumah warga tersebut tidak mengalami kendala. Ular koros bisa dievakuasi dengan cepat dan aman oleh petugas damkar.
Editor : Asep Juhariyono