get app
inews
Aa Text
Read Next : Dramatis, Aksi Kejar-kejaran Tim Maung Galunggung dengan Minibus Bawa Miras di Tasikmalaya

Perkuat Sinergitas, Kapolres Tasikmalaya Kota Silaturahmi dengan Para Dai Kamtibmas Rayon 3

Selasa, 11 Juni 2024 | 14:55 WIB
header img
Perkuat Sinergitas, Kapolres Tasikmalaya Kota Silaturahmi dengan Para Dai Kamtibmas Rayon 3. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Polres Tasikmalaya Kota menggelar silaturahmi dengan Dai Kamtibmas wilayah Rayon 3 yang meliputi Kecamatan Tamansari, Cibeureum, Manonjaya, Cineam, Gunung Tanjung, dan Karang Jaya. 

Langkah itu demi memperkuat sinergi dalam menjaga stabilitas kamtibmas di beberapa kecamatan Tasikmalaya tengah tersebut. 

Acara berlangsung di Gedung PGRI Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, pada Selasa (11/6/24).

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono, menyampaikan terima kasih atas dukungan dari Dai Kamtibmas dalam menjaga stabilitas kamtibmas.

"Kami mengapresiasi kerjasama Da'i Kamtibmas dengan Bhabinkamtibmas dan pihak lainnya dalam menjaga stabilitas kamtibmas di masyarakat,” kata Joko, Selasa siang. 

Ia menekankan bahwa kehadiran Dai Kamtibmas di wilayah sangat membantu upaya Polres dalam memelihara kamtibmas di lingkungan masyarakat.

“Kami berterima kasih atas kolaborasi yang baik, yang membantu terwujudnya Harkamtibmas yang kondusif,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Tasikmalaya Kota mengajak semua pihak untuk bersinergi dalam mengantisipasi kenakalan remaja atau kelompok motor, dengan memberikan himbauan kepada masyarakat melalui kegiatan Dai Kamtibmas.

Acara silaturahmi dengan Da'i Kamtibmas dihadiri oleh PJU Polres Tasikmalaya Kota, Kapolsek Rayon 3, Ketua Dai Kamtibmas Polres Tasik Kota, serta Muspika dan para Bhabinkamtibmas.

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut