get app
inews
Aa Read Next : Tanah Longsor Terjadi di 3 Lokasi di Desa Sindangsari Ciamis, Saluran Irigasi Tertimbun

Bencana Tanah Longsor di Sariwangi Tasikmalaya Rusak Pipa PDAM, Pasokan Air Terganggu

Senin, 27 Mei 2024 | 08:33 WIB
header img
Bencana Tanah Longsor di Sariwangi Tasikmalaya Rusak Pipa PDAM, Pasokan Air Terganggu. Foto: dok. Polsek Leuwisari

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Bencana alam tanah longsor terjadi di Kampung Citerewes, Cibatu, RT 01 RW 01, Desa Sukaharja, Kecamatan Sariwangi, Kabupaten Tasikmalaya, Jumat (24/5/2024). 

Bencana tanah longsor tersebut mengakibatkan kerusakan parah pada pipa milik PDAM Tasikmalaya yang menyebabkan gangguan aliran air ke masyarakat.

Longsor tersebut terjadi setelah hujan deras dengan intensitas tinggi mengguyur daerah tersebut.

Akibatnya, empat pipa PDAM dengan diameter 75 dan 300 mm pecah dan terbawa longsor. Hal ini menyebabkan air dari PDAM tidak mengalir ke masyarakat.

"Kerusakan pada pipa ini sangat serius. Ada empat pipa yang pecah karena terbawa longsor, sehingga aliran air ke masyarakat terhenti," kata Kapolsek Leuwisari, Iptu Pramono. 

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun, kerugian materil diperkirakan mencapai Rp200 juta.

"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, tetapi kerugian materil diperkirakan mencapai Rp 200 juta," tambah Iptu Pramono.

Setelah kejadian, PDAM bersama pihak terkait kini tengah berupaya memperbaiki pipa-pipa yang rusak agar pasokan air kepada masyarakat dapat segera pulih.

Masyarakat diimbau untuk tetap waspada mengingat cuaca yang tidak menentu dan berpotensi menyebabkan bencana serupa.

Selain itu, warga juga diminta untuk melaporkan setiap kejadian yang mencurigakan atau kondisi darurat ke pihak berwenang. 

 

 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut