TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tasikmalaya tengah berupaya keras untuk menangani masalah sampah yang belum diangkut di beberapa titik di Kota Tasikmalaya.
Salah satu langkah yang dilakukan DLH adalah membuka akses dan menata jalan guna memperlancar pembuangan sampah ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Ciangir.
Pada Sabtu (17/2/2023) malam, petugas juga tengah mengurai gundukan sampah di TPA Ciangir dengan menggunakan alat berat.
Kepala Bidang (Kabid) Pengelolaan Sampah Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tasikmalaya, Fery Arif Maulana, menyampaikan hal ini kepada iNewsTasikmalaya.id.
"Mulai dari pagi hingga malam ini, kami terus melakukan penggerukan sampah di TPA dan membuka akses jalan baru menuju TPA. Sampah di TPA kami bagi menjadi dua bagian untuk memperlancar proses pengangkutan," kata Fery.
Editor : Asep Juhariyono