get app
inews
Aa
Read Next : Atap Rumah Intan Salamah Rusak Diterjang Angin Kencang Saat Hujan Lebat Mengguyur Wilayah Ciamis

Kubah Masjid di Cipicung Hancur Disapu Angin Kencang, Puluhan Pohon Tumbang

Selasa, 25 Januari 2022 | 18:11 WIB
header img
Kubah Masjid di Cipicung Hancur Disapu Angin Kencang, Puluhan Pohon Tumbang. (Foto: iNewsTasikmalaya.id/Heru Rukanda).

TASIKMALAYA, iNews.id - Kubah Masjid Al-Istiqomah di Kampung Cipicung, Kelurahan Tugujaya, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, ambruk disapu angin kencang, Selasa (25/1/2022).

Kubah masjid yang baru direnovasi sekira 6 bulan lalu hancur dan jatuh akibat sapuan angin kecang saat hujan deras mengguyur wilayah Kota Tasikmalaya.

Dua unit sepeda motor dan genting rumah warga tertimpa kubah yang jatuh akibat sapuan angin kencang. 

"Kejadiannya pada saat hujan disertai angin kencang. Kubah masjid langsung jatuh dan menimpa 2 sepeda motor dan atap rumah," ujar Bendahara DKM Al-Istiqomah, Agus Nasaromdoni (57).

Dikatakan dia, masjid tersebut belum selesai direnovasi tapi sudah digunakan oleh warga untuk kegiatan ibadah. Masjid direnovasi sudah berjalan 3 tahun dan baru 6 bulan terakhir dipasang kubah. 

"Beli kubahnya Rp64 juta. Kalau total kerugian sekitar Rp100 juta," kata dia. 

Menurut Agus, masjid jami ini sudah ada sejak1957. Kejadian kubah jatuh disalu angin kencang terjadi sebelum waktu sholat Asar. "Untung di dalam gak ada orang," tandasnya. 

Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tasikmalaya Ucu Anwar Surahman mengatakan, saat ini laporan kejadian bencana akibat sapuan angin kencang mencapai puluhan titik.

"Akibat angin kencang ini ada puluhan pohon tumbang dan rumah rusak," ujar Ucu. 

Dikatakan Ucu, pihaknya sejauh ini masih melakukan assesmen dan evakuasi beberapa pohon tumbang dan rumah yang rusak. 

"Kendala kita saat ini hanya kekurangan personel saja. Kita upayakan secepat evakuasi pohon tumbang dibantu instansi lain," tandasnya.

Hujan deras disertai angin kencang menerjang Kota Tasikmalaya pada Selasa (25/1/2022) siang. Akibatnya puluhan pohon tumbang dan beberapa rumah rusak serta kubah masjid hancur.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Berita iNews Tasikmalaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut