get app
inews
Aa Read Next : KPU Kabupaten Tasikmalaya Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati

Koramil 1213 Cigalontang Tasikmalaya dan Smile Train Indonesia Bantu Warga Operasi Bibir Sumbing

Jum'at, 31 Maret 2023 | 20:46 WIB
header img
Koramil 1213 Cigalontang Tasikmalaya dan Smile Train Indonesia Bantu Warga Operasi Bibir Sumbing. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.idKoramil 1213 Cigalontang Kodim 0612 Tasikmalaya berkolaborasi dengan Smile Train Indonesia membantu dan memfasilitasi warga bibir sumbing kurang mampu untuk melakukan operasi.

Pelaksanaan operasi bibir sumbing tersebut dilaksanakan di Rumah Sakit (RS) Dustira Cimahi.

Danramil Cigalontang Kapten Inf Adi J mengatakan, pihaknya menugaskan Babinsa Desa Sukamanah Serma Aep Saepuloh untuk mendampingi dan membantu pemberangkatan warga yang bibir sumbing untuk dilakukan operasi menggunakan ambulans desa emnuju rumah singgah Smile Train Indonesia di Cimahi.

“Setelah dilakukan medical chek up dan hasilnya baik, anak yang mengalami bibir sumbing kemudian dilakukan operasi yang ditangani langsung oleh Kolonel CKM (Purn) dr Senja Adiyanto di rumah sakit Dustira Cimahi. Alhamdulillah operasi berjalan lancar,” kata Kapten Inf Adi, Jumat (31/3/2023).

Ia menuturkan, pihaknya bekerjasama dengan aparatur Desa Sukamanah dalam memberikan fasilitas kendaraan untuk mengantar pasien sampai selesai pelaksanaan operasi bibir sumbing.

“Dengan adanya bantuan program operasi bibir sumbing dari Smile Train Indonesia, ini sangat membantu masyarakat yang kurang mampu dan sangat membutuhkan bantuan,” tuturnya.

Menurutnya, dengan operasi bibir sumbing ini diharapkan dapat memberikan semangat baru terhadap warga yang kurang mampu sehingga ada harapan baru untuk masa depan anaknya.

“Pelaksanaan operasi pekan kemarin, anggota Koramil 1213 Cigalontang secara bergantian menunggu dan mendampingi  anak yang menjalani operasi bibir sumbing warga Desa Sukamanah, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,” ujarnya.


Koramil 1213 Cigalontang Tasikmalaya dan Smile Train Indonesia Bantu Warga Operasi Bibir Sumbing. Foto: Istimewa

Danramil Cigalontang Kapten Inf Adi J menambahkan, pelaksanaan operasi bibir sumbing gratis bagi warga kurang mampu ini sebagai salah satu wujud kepedulian dari TNI AD khususnya Koramil Cigalontang Kodim 0612 Tasikmalaya dalam membantu masyarakat yang kurang mampu.

“Operasi bibir sumbing ini gratis. Kami bekerja sama dengan Smile Train Indonesia untuk membantu warga yang kurang mampu,” tambah dia.

Sementara itu, orang tua anak yang menjalani operasi bibir sumbing, Dudu dan Nia mengatakan, mereka sangat berterima kasih kepada Koramil 1213 Cigalontang yang telah membantunya secara moril maupun materil sehingga anaknya bisa dioperasi dengan lancar.

“Alhamdulillah, terima kasih buat pak Danramil Cigalontang dan seluruh anggotanya yang telah membantu operasi, sehingga ada harapan baru untuk masa depan anak saya,” ujar Dudu.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut