get app
inews
Aa Read Next : Pemilu 2024 Bisa Diselamatkan Bila Kelembagaan Negara Mampu Bersikap Profesional dan Netral 

Tak Ada Hujan, Sebuah Rumah di Kota Tasikmalaya Tiba-tiba Ambruk, Timpa Mobil dan 2 Rumah Tetangga 

Minggu, 21 November 2021 | 19:00 WIB
header img
Tak Ada Hujan, Sebuah Rumah  di Kota Tasikmalaya Tiba-tiba Ambruk, Timpa Mobil dan 2 Rumah Tetangga. (Foto: iNewsTasikmalaya.id/Istimewa)

TASIKMALAYA, iNews.id - Tidak ada hujan, sebuah rumah di Kampung Gunung Geulis, Kelurahan Indihiang, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, tiba-tiba ambruk, Minggu (21/11/2021).

Ambruknya rumah milik Agus Suryana (50) tersebut terjadi sekitar pukul 10.30 WIB. Saat kejadian, istrinya sedang berada di dalam rumah, beruntung dia selamat. 

Agus mengatakan, bangunan rumahnya tiba-tiba ambruk. Saat kejadian tidak sedang turun hujan, tapi ambruknya rumah diduga akibat material bangunan yang sudah lapuk. 

"Atap rumah tiba-tiba ambruk. Kejadiannya pukul 10.30 WIB. Itu juga tidak melihat langsung, istri saya yang beritahu," ujar Agus. 

Ia menuturkan, pada saat kejadian dirinya sedang tidak di rumah. Hanya istrinya yang berada di dalam rumah saat rumah ambruk.

"Kata istri saya, pak ini rumah sudah ambruk. Istri saya lagi di dalam, Alhamdulillah selamat," kata dia. 

Agus menuturkan, material bangunan yang ambruk menimpa rumah tetangga. 

"Ambrukan rumah kena ke tetangga, ke rumah ibu Haji Sulaeha dan ibu Cicih, menimpa mobil juga yang sedang di parkir," ucapnya. 

"Tidak ada hujan. Tiba-tiba ambruk saja," pungkasnya. 


Tak Ada Hujan, Sebuah Rumah  di Kota Tasikmalaya Tiba-tiba Ambruk, Timpa Mobil dan 2 Rumah Tetangga. (Foto: iNewsTasikmalaya.id/Istimewa)

Sejauh ini material bangunan rumah yang ambruk dan menimpa 2 rumah tetangga korban sudah dievakusi oleh relawan siaga bencana dan BPBD Kota Tasikmalaya

"Kami dari teman-teman sigap sudah berkoodinasi dengan BPBD dan membantu melakukan penanganan bebebapa rumah yang terdampak," ujar relawan siaga bencana Persis Kota Tasikmalaya, Bambang Putra. 

Ia menjelaskan, dalam musibah ambruknya rumah milik Agus Suryana tersebut tidak sampai menyebabkan adanya korban jiwa. 

" Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dan hanya kerugian materi saja," ujarnya. 

Ia mengatakan, untuk sementara semua penghuni rumah dievakuasi ke tempat yang aman. 

"Semua penghuni rumah mengungsi karena memang rumah yang ambruk tak mungkin ditempati. Mengungsi ke rumah saudaranya," kata dia.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut