Ia menuturkan, jaringan supplier Ninja Direct yang besar dibeberapa negara dapat membantu shipper dalam mencarikan, membelikan dan mengirimkan bahan baku berkualitas dengan harga yang kompetitif.
“Pilihan skema dan sistem pembayaran pun fleksibel serta dapat disesuaikan dengan keinginan shipper,” tuturnya.
Berkaca pada laporan yang sama, kata Andi, bahwa 56% responden Indonesia ingin memilih perusahaan pengiriman yang dapat menjamin keamanan dan 51% menginginkan perusahaan yang dapat memberikan asuransi.
“Nah, Ninja Direct menjamin barang yang dikirim sesuai pesanan dan sampai tujuan dengan aman,” kata dia.
Lebih lanjut Andi mengatakan, Ninja Direct menyediakan tiga jenis layanan yaitu Buy for You, Find for You, dan Ship for You. Buy for You adalah layanan khusus untuk shipper yang sudah tahu barang yang ingin dibeli dan menginginkan Ninja Direct untuk memproses pembelian dan pengiriman barang.
Sementara itu, Find for You yaitu untuk shipper yang masih belum tahu membeli dari supplier mana sehingga Ninja Direct akan memberikan rekomendasi supplier berkualitas dengan harga kompetitif.
“Kalau Ship for You adalah untuk shipper yang sudah memesan barang namun mengalami kesulitan mencari jasa pengiriman terpercaya. Shipper dapat mendapatkan layanan Ninja Direct dengan bergabung di https://ninjadirectpromo.com/,” pungkas Andi.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait