Kasatlantas Polres Ciamis AKP Zainul Arifin Meninggal Dunia Usai Olah TKP Kecelakaan Bus di Panjalu

Heru Rukanda
Kasatlantas Polres Ciamis AKP Zainul Arifin Meninggal Dunia Seusai Olah TKP Kecelakaan Bus di Panjalu. (Foto: iNewsTasikmalaya.id/Heru Rukanda).

CIAMIS, Tasikmalaya.id - Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Ciamis AKP Zainul Arifin meningga dunia seusai pulang dari lokasi kecelakaan maut Bus Pandawa di Panjalu, Minggu (21/5/2022) malam. 

Perwira yang baru 53 hari menjabat Kasatlantas Polres Ciamis tersebut menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciamis. Ia dinyatakan meninggal dunia sekira pukul 22.00 WIB. 

Kabar meninggalnya AKP Zainul Arifin ini dibenarkan Kasubag Humas Polres Ciamis Iptu Magdalena. 

"Iya meninggal dunia tadi malam," ujar Iptu Magdalena kepada wartawan, Senin (23/5/2022).

Infornasi yang dhimpun, AKP Zainul Arifin tiba-tiba pingsan di ruangannya kemudian dibawa ke rumah sakit. Sebelumnya almarhum pulang dari lokasi kecelakaan maut di Panjalu untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Di lokasi kecelakaan Bus Pandawa yang mengakibatkan 4 korban jiwa, AKP Zainul sempat memberikan keterangan terkait kronologi kecelakaan kepada awak media yang meliput. 

Terakhir, dia ikut melakukan olah TKP bersama tim Unit Penegakan Hukum (Gakkum) Polda Jabar yang membantu penyelidikan penyebab kecelakaan bus yang membawa rombongan peziarah tersebut. 

Jenazah almarhum sudah dibawa ke kediamannya di Jakarta Timur untuk dimakamkan. 

Ucapan belasungkawa dari rekan dan sejawatnya pun mengalir untuk almarhum dan mendoakan semoga almarhum dalam keadaan husnul khatimah. 

 

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network