Polisi Pastikan Ali Kalora Tewas dalam Baku Tembak

Asep Juhariyono
Kapolda Sulteng Irjen Pol Rudy Sufahriadi saat jumpa pers terkait penangkapan Ali Kalora (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Pimpinan kelompok teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT), Ali Kalora, dipastikan tewas dalam baku tembak yang terjadi pada Sabtu (18/9/2021) di Desa Astina, Parigi Moutong, Sulawesi Tengah (Sulteng). Aksi baku tembak antara kelompok MIT dengan Tim Ops Madago Raya juga menewaskan Jaka Ramadhan (pentolan MIT).

Kapolda Sulteng, Irjen Rudy Supahriadi, mengatakan, usai baku tembak yang menewaskan dua pentolan MIT tersebut tim Satgas Operasi Madago Raya menyita sebanyak 39 barang bukti. Terdiri  atas senjata api laras panjang jenis M16, AK47, beberapa butir peluru, kemudian hemolok, ransel, jaket, chestring, selimut, sarung, celana, senter kepala, benang lilit, belanga, dan daging (bekal).

Menurut Kapolda, tim Satgas Madago Raya masih mengejar empat DPO tersisa. Mereka adalah Askal Nae, Suhardin, dan Ahmad Gazali yang diduga masih di dalam hutan. "Apa pun bentuknya dan siapa pun berhasil dalam misi ini, tentunya ini merupakan operasi bersama dan satuan-satuan yang tergabung telah dibagi masing-masing sektor," kata Kapolda yang didampingi Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Farid Makruf di Kotra Palu, Minggu (19/9/2021).  

Kapolda mengatakan, lokasi penembakan terduga teroris Ali Kalora tak jauh dari penangkapan Abu Alim pada 17 Juli 2014, tepatnya di Pegunungan Desa Astina, Kecamatan Torue, Parigi Moutong. Ia meminta kepada sisa DPO teroris Poso untuk segera menyerahkan diri sebelum dilakukan tindakan tegas terukur apabila bertemu di lapangan. "Kami imbau untuk menyerahkan diri," kata jenderal bintang dua yang pernah menjabat Kapolda Jabar ini.

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network