
TASIKMALAYA, iNewTasikmalaya.id - Memasuki hampir dua bulan masa kepimpinan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tasikmalaya Viman-Diky, Ketua Ikatan Purna Anggota DPRD (IPAD) Enjang Bilawini menilai kinerjanya masih baik-baik saja.
Namun, Enjang menuturkan, secara institusi maupun secara organisasi, IPAD belum bisa menilai kinerja yang dilakukan Viman dan Diky.
"Nanti setelah melihat baru kami akan menilai, Insyaalloh ada pertemuan rutin dua atau tita bulan sekali, kami ingin memberikan sumbangsih pemikiran," kata Enjang usai pengukuhan penguru IKAd Kota Tasikmalaya di Sang Raja Sate Tasikmalaya, Selasa (15/4/2025) siang.
Kendati demikian, Enjang menyebut, memasuki hampir dua bulan memimpin Kota Tasikmalaya, Viman dan Diky belum menunjukkan geregetnya. "Sejauh ini yah baik-baik saja, tapi geregetnya belum keluar. Baik tapi geregetnya belum keluar," ucapnya.
Enjang pun mencontohkan, mengenai belum adanya solusi yang pasti dalam menangani persoalan sampah yang menumpuk pada saat Hari Raya Idul Fitri yang sampai saat ini masih menjadi permasalahan di Kota Tasikmalaya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait