Diguyur Hujan Deras, Ribuan Rumah di Sukaresik Tasikmalaya Terendam Banjir

Kristian
Ribuan rumah di Desa Tangjungsari, Kecamatan Sukaresik, Kabupaten Tasikmalaya, terendam Banjir. Banjir terjadi setelah wilayah tersebut diguyur hujan deras. Foto: istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Ribuan rumah di Desa Tangjungsari, Kecamatan Sukaresik, Kabupaten Tasikmalaya, terendam Banjir. Banjir terjadi setelah wilayah tersebut diguyur hujan deras sejak sore kemarin, Kamis (13/3/2025).

Banjir akibat luapan Sundai Citanduy dan Sungai ini, merendam rumah di empat kampung yang ada di Desa Tanjungsari.
Selain rumah, fasilitss umum lainnya, seperti jalan, rumah ibadah dan sekolah pun ikut terendam. 

Sebanyak 1.131 Kepala Keluarga (KK) atau 3.963 jiwa terdampak akibat bencana banjir tersebut. Rinciannya/ Kampung Bojongsoban 599 KK atau 1.986 jiwa, Hegarsari 320 KK atau 1.280 jiwa, Mekarsari 168 KK arau 571 jiwa dan Cicalung 50 KK atau 126 jiwa.

Mimin salah soerang warga terdampak banjir mengatakan, banjir tersebut terjadi secara tiba-tiba pada Kamis malam kemarin sejak pukul 21.00 WIB.

"Ini hujan dari kemarin, pas malam lanngsung banjir mendadak," kata Mimin pada wartawan, Jumat (14/3/2025) pagi.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network