KPU Ciamis Sosialisasikan Pilkada 2024 dengan Lomba Stand Up Comedy

Febrian Valen
KPU Ciamis Sosialisasikan Pilkada 2024 dengan Lomba Stand Up Comedy. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Febrian Valen

CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id – Untuk menciptakan suasana Pilkada 2024 yang lebih hidup dan menarik, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ciamis menggelar lomba Stand Up Comedy yang ditujukan untuk meningkatkan minat masyarakat, khususnya generasi muda, dalam berpartisipasi dalam pemilihan. 

Inisiatif ini menjadi bagian dari upaya KPU untuk mendorong kesadaran dan partisipasi publik dalam pesta demokrasi mendatang.

Ketua KPU Ciamis Oong Ramdani, mengungkapkan bahwa perlombaan ini dimulai dengan pengumpulan video Stand Up Comedy dari para peserta yang dikirimkan pada 23 Oktober 2024. Proses ini menjadi awal penyaringan bakat yang diikuti antusias oleh masyarakat.

“Para peserta mengirimkan video Stand Up Comedy mereka ke KPU Ciamis. Dari total 17 video yang diterima, tim juri melakukan seleksi hingga menyisakan 10 peserta yang tampil di babak grand final,” ungkap Oong pada Jumat (25/10/2024).

Babak grand final diadakan di kantor KPU Ciamis dengan melibatkan tim juri yang memilih tiga pemenang utama. Juara pertama berhasil diraih oleh Rizal Hamdani, diikuti oleh Aris Solihin sebagai juara kedua, dan Alif Fahmi Nur Imani di posisi ketiga.

Ketiga pemenang ini mendapatkan hadiah uang tunai dengan nilai yang menarik: juara pertama membawa pulang Rp10 juta, juara kedua mendapatkan Rp7,5 juta, dan juara ketiga Rp5 juta.

Menurut Oong, lomba ini adalah bagian dari program Gemilang (Gembira Memilih Langsung) yang diprakarsai oleh KPU Jawa Barat. 

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network