TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Bhabinkamtibmas Polsek Tanjungjaya, Polres Tasikmalaya, Bripka Arif Rahman, memberikan motivasi dan arahan kepada para siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Sukapura pada Senin (21/10/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk membekali para siswa dengan pengetahuan mengenai tugas kepolisian sekaligus menumbuhkan kesadaran dalam berlalu lintas dan menangkal hoaks.
Kunjungan para siswa ke Mapolsek Tanjungjaya ini merupakan bagian dari konsultasi terkait tugas dan peran Bhabinkamtibmas di wilayah desa binaan.
Bripka Arif Rahman memanfaatkan momen tersebut untuk menjelaskan tugas Polri, khususnya fungsi Bhabinkamtibmas, serta memberikan motivasi positif.
"Kami memberikan penjelasan mengenai tugas Polri sebagai Bhabinkamtibmas dan juga memberikan motivasi kepada siswa SMK Sukapura. Harapannya, mereka bisa lebih memahami peran kami dan lebih bijak dalam bertindak," ujar Bripka Arif kepada iNewsTasikmalaya.id, Senin (21/10/2024).
Materi motivasi yang diberikan tidak hanya mencakup tugas kepolisian, tetapi juga mengangkat isu-isu penting seperti kecelakaan lalu lintas, bahaya informasi palsu atau hoaks, serta pentingnya tertib berlalu lintas.
"Kami juga menekankan agar para siswa tidak terlibat dalam kelompok-kelompok yang meresahkan masyarakat dan harus waspada terhadap penyebaran informasi hoaks yang dapat memicu keresahan," tambahnya.
Bripka Arif juga mengingatkan siswa untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, seperti tidak berkendara tanpa Surat Izin Mengemudi (SIM), menghindari penggunaan knalpot bising, serta tidak menggunakan ponsel saat berkendara.
"Pelanggaran lalu lintas harus dihindari, patuhi aturan yang ada, dan jangan mudah percaya pada berita yang tidak jelas atau hoaks. Lakukan yang terbaik demi masa depan kalian," tutupnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait