4 Paslon Wali dan Wawali Kota Tasikmalaya akan Daftar ke KPU di Hari Terakhir Waktu Pendaftaran

Kristian
4 Paslon Wali dan Wawali Kota Tasikmalaya akan Daftar ke KPU di Hari Terakhir Waktu Pendaftaran. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Sebanyak empat pasangan calon (paslon) wali kota dan wakil wali kota Tasikmalaya akan mendaftarkan diri dihari terakhir pendaftaran Pilkada Kota Tasikmalaya 2024, Kamis (29/8/2024).

Menurut informasi yang dihimpun di lapangan, pasangan Ivan-Dede akan mendaftarkan diri ke KPU Kota Tasikmalaya di Jalan SKP, Kecamatan Tawang sekira pukul 13.00 WIB.

Disusul pasangan Nurhayati-Muslim yang akan mendaftar pada pukul 16.00 WIB, lalu dilanjutkan oleh pasangan Viman-Dicky pada pukul 19.30 WIB. 

Sedangkan, pasangan Yanto-Aminudin akan mendaftarkan diri ke KPU sebagai Walkot dan Wawalkot Tasikmalaya sekira pukul 21.00 WIB.

Sebelumnya, Ketua KPU Kota Tasikmalaya Asep Rismawan menyebutkan, terkonfirmasi ada empat paslon yang akan mendaftar dihari terakhir waktu pendaftaran. 

"Untuk sementara, pada hari terakhir yang sudah terkonfirmasi akan ada empat paslon yang mendaftar," kata Asep. 

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network