Selain membagikan 1.000 porsi bakso pada malam hari, Si Jum Tasikmalaya juga akan membagikan 2.000 porsi makanan berat keesokan paginya untuk para peserta acara.
"Pagi harinya, kami akan menyiapkan makanan berat. Totalnya ada 2.000 porsi," tambah Mak Alya.
Ketua FKPAT, Miftah Rizki, turut menyampaikan terima kasih kepada Si Jum Tasikmalaya atas kontribusinya dalam memeriahkan acara TAPA Sahityarsa 2024.
"Alhamdulillah, kami dari panitia mengucapkan terima kasih kepada Si Jum atas sumbangsihnya dengan membagikan 1.000 porsi bakso kepada para peserta," kata Miftah Rizki.
Acara TAPA Sahityarsa berlangsung meriah dengan berbagai kegiatan, dan dukungan dari Si Jum Tasikmalaya semakin menambah semarak suasana pertemuan para pecinta alam ini.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait