Warga Desa Bantarkalong Tasikmalaya Gelar Karnaval Seni Budaya Meriahkan HUT ke-79 RI

indra sanjaya
Warga Desa Bantarkalong Tasikmalaya Gelar Karnaval Seni Budaya Meriahkan HUT ke-79 RI. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Untuk merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Pemerintah Desa (Pemdes) Bantarkalong di Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, menyelenggarakan lomba pawai karnaval seni dan budaya yang penuh warna.

Acara yang berlangsung pada Kamis (15/8/2024) ini melibatkan partisipasi aktif dari siswa-siswi berbagai tingkat pendidikan dan seluruh lapisan masyarakat Desa Bantarkalong. 

Para peserta menampilkan kreativitas mereka dengan mengenakan berbagai busana adat dan budaya Indonesia, yang disambut sorak-sorai meriah dari penonton.

Agar acara berlangsung aman, Bhabinkamtibmas Polsek Cipatujah dan Babinsa Koramil 1225 Cipatujah bertugas mengamankan jalannya kegiatan. Pengamanan ini memastikan bahwa lomba pawai berlangsung dengan tertib dan lancar.

Kepala Desa Bantarkalong, Yani, menjelaskan, bahwa lomba pawai karnaval ini merupakan tradisi tahunan dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI. 

"Kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun untuk mengenalkan dan merayakan seni budaya lokal serta memberikan hiburan kepada warga," katanya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network