TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – DPC Pusat Badan Persaudaraan Antariman (BERANI) Kota Tasikmalaya resmi dikukuhkan pada Sabtu (13/7/2024) malam.
Deklarasi dan pelantikan yang digelar di Ballroom Grand Metro Hotel, Jalan HZ Mustofa, Kecamatan Cihideung, menetapkan Andi Ibnu Hadi, sebagai Ketua DPC BERANI Kota Tasikmalaya.
BERANI merupakan badan otonom baru di PKB yang dibentuk oleh Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar pada 2022 di Kompleks Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Senayan, Jakarta.
Ketua DPC BERANI Kota Tasikmalaya, Andi Ibnu Hadi, yang masuk bursa Calon Wali Kota (Cawalkot) Tasikmalaya di internal PKB, menjelaskan, bahwa BERANI adalah sayap partai baru bentukan Cak Imin, sapaan akrab Muhaimin Iskandar.
“Kini sudah terbentuk di sekitar 14 provinsi termasuk Jawa Barat. Kota Tasikmalaya menjadi yang terdepan di Jawa Barat untuk membentuknya,” kata Andi kepada wartawan, Senin (15/7/2024).
Dengan amanah menjadi pemimpin DPC BERANI Kota Tasikmalaya, Andi menunjukkan keseriusan dan komitmennya, yang juga eks Ketua Persatuan Advokat Indonesia (Peradi) Kota Tasikmalaya, dalam mengikuti bursa Cawalkot Tasikmalaya melalui penjaringan partai PKB.
Andi juga menghormati keputusan PKB yang telah memberikan Surat Penetapan Tahap Kesatu kepada Cawalkot Tasikmalaya sebagai calon kepala daerah (Cakada) di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024.
“Sebelum ada pasangan tokoh yang fiks diusung PKB, kami tetap ikhtiar dan optimis terkait kesempatan maju bersama PKB dalam Pilkada ini,” tegas Andi.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait